Unisba Lantik 1.251 Sarjana Baru, Rektor : Unisba dibangun dengan Semangat Perjuangan dan Dakwah

HUMAS-Sebanyak 1.251 orang sarjana, magister, dan doktor lulusan Unisba akan dilantik Rektor Prof. Dr. H. Edi Setiadi, SH., MH. di Aula Unisba, Sabtu (26/8). Untuk memberikan kenyamanan kepada para lulusan dan orang tua, Pelantikan Sarjana akan dilakukan dua sesi. Pukul 07.30 – 11.00 WIB dilantik lulusan Fakultas Syariah, Dakwah, Tarbiyah dan Keguruan, Hukum, MIPA, Kedokteran, dan Pascasarjana. Sedangkan siang hari,  pukul 13.30 – 16.00 WIB dilangsungkan pelantikan lulusan Fakultas Psikologi, Teknik, Ilmu Komunikasi, serta Fakultas Ekonomi dan Bisnis.

Pada Pelantikan Sarjana ini, Rektor Universitas Islam Bandung, Prof. Dr. H. Edi Setiadi, S.H., M.H. memberikan pesan kepada para alumni bahwa dalam diri para serjana tersemat nama almamater yaitu Unisba yang dibangun dengan semangat perjuangan dan dakwah. “Dalam tradisi Unisba semangat perjuangan dengan keihlasan dan menyampaikan dakwah adalah semata-mata untuk mencapai ridho Allah, apapun profesi saudara nantinya semangat keikhlasan dan niat ibadah harus selalu melekat sehingga julukan ummat yang terbaik dapat terlihat dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat”, ujar Rektor Unisba.

Rektor Unisba menambahkan Unisba harus tegak sebagai pilar perjuangan. “Dengan sangat indah rektor terdahulu yaitu Dr. KH. EZ. Muttaqien menggambarkan bahwa Unisba haruslah bagaikan sungai yang airnya besar dan berikan pula. Diperlukan airnya, batunya, pasirnya dan ikannya. Bahkan sungai itu dapat dimanfaatkan untuk wisata. Unisba harus menjelma menjadi sebuah universitas yang diperhitungkan di dalam percaturan pendidikan dan senantiasa memberikan solusi dalam setiap persoalan ummat dan bangsa”, tegasnya.

Pada wisuda kali ini, diantara 1.251 orang lulusan terdapat 275 yang memperoleh predikat cum laude. Disamping itu, terdapat lulusan terbaik diantaranya yaitu IPK tertinggi Program Doktor (S3) diraih oleh AKBP Dr. Basuki, SH., MH. dari Prodi Ilmu Hukum dengan IPK 3,99. IPK tertinggi Program Magister (S2) diraih oleh Amalia Setiawati, S.Sos., M.Ikom. dari Prodi Ilmu Komunikasi dengan IPK 4,00. IPK tertinggi Program Profesi Akuntansi (PPA) diraih oleh Sri Mulyati dengan IPK 4,00. IPK tertinggi  Program Sarjana (S1) diraih oleh Lavie Insani Fadilla dengan IPK 4,00. Lulusan tercepat adalah Dwi Ardiowati, SE. dan Mutiara Wulandari dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis dalam waktu 3 tahun 6 bulan 30 hari, sedangkan lulusan termuda adalah Dian Safitri, S.Farm. dari Fakultas MIPA Farmasi dalam usia 20 tahun 7 bulan 30 hari. Jumlah alumni Universitas Islam Bandung hingga saat ini telah mencapai 35.495 orang alumni.

Diakhir pidatonya Rektor mengucapkan terimakasih atas kepercayaan masyarakat dengan menitipkan putera-puterinya untuk dididik di Universitas Islam Bandung. Rektor berpesan kepada lulusan Unisba untuk selalu menjaga nama baik almamater. “Jadilah Sarjana yang berilmu dan berakhlaqul karimah. Itulah jati diri lulusan Unisba”, tegas Rektor.(ane/fuad, terbit di Pikiran Rakyat Hal. 19, Sabtu (26/08))

 

Press ESC to close