Relaunching Kantin Unisba

 

 

 

 

KOMINPRO – Dalam rangka tasyakur binni’mah, Universitas Islam Bandung (Unisba) mengadakan Relaunching Kantin yang kini diberi nama Warung Barokah, Senin (16/9). Acara tersebut diresmikan langsung oleh Rektor Unisba Prof. Dr. H. Edi Setiadi, SH., MH., dengan melakukan pemotongan pita.

Kegiatan ini dihadiri antara lain oleh Ketua Badan Yayasan Unisba, Prof. Dr. Miftah Faridl, Wakil Rektor II Unisba, Dr. Atih Rohaeti Dariah, SE., M.Si, Ketua Koperasi Syariah Dosen dan Karyawan (Kopsyakardos), Susilo Setyawan , SE., M.Si, mahasiswa, serta para karyawan dan pedagang koperasi. Rektor menyampaikan pembenahan area kantin melalui koperasi merupakan salah satu bentuk kesejahteraan yang dikelola Universitas untuk dosen dan karyawan.

“Karena area ini sudah ditata sedemikan rupa, saya berharap pedagang dan para pengurus koperasi dapat menjaga kebersihannya. Saya juga berpesan untuk tetap siaga mengawasi pengunjung yang merokok di area kantin karena peraturan tentang larangan merokok masih berlaku. ” ujarnya.

Kantin Unisba yang semula hanya tersedia satu lantai kini dilengkapi dengan area lesehan di lantai dua. Ruangan kantin juga dipercantik dengan lukisan yang digambar di area dinding. Selain itu, Ketua Kopsyakardos mengatatakan, dalam waktu dekat Kantin Unisba akan memulai proses transaksi pembeliaan melalui aplikasi Warung Barokah yang dikelola secara online. ***

Press ESC to close