Unisba Gelar Open House FK melalui Video Conference

KOMINPRO-Dalam rangka menekan laju penyebaran virus COVID-19, Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Islam Bandung (Unisba) menyelenggarakan kegiatan Open House Gelombang 1 secara online, Minggu (12/4). Dalam kegiatan ini, pimpinan Yayasan, Rektorat dan Dekanat membuka sesi diskusi dengan orang tua calon mahasiswa Unisba FK Unisba menggunakan aplikasi zoom.

Sebanyak 256 orang tua peserta ikut bergabung dalam diskusi tersebut.Pada kesempatan tersebut, video conference dilakukan di ruang di Audiotorium Lantai 8 Gedung FK Unisba dan dihadiri oleh Wakil Rektor I Unisba, Ir. A. Harits Nu’man, M.T., Ph.D., IPM., Dekan FK Unisba, Prof. Dr. Ieva B. Akbar, dr., AIF., Wakil Rektor III Unisba, H. Asep Ramdan Hidayat, Drs., M.Si., Wakil Dekan II FK Unisba, Dr. H. Nugraha Sutadipura, dr., M.Sc. Dan Wakil Dekan III FK Unisba Zulmansyah,Dr.,Sp.A.,M.Kes. Sementara Rektor Unisba Prof.Dr.H.Edi Setiadi,SH.,MH., beserta jajaran pimpinan lainnya melangsungkan video conference di rumah.

Berbagai topik mulai dari ketersediaan sarana & prasarana, SDM (pengajar) kualitas akademik, biaya kuliah dan lain-lain dibahas dalam meeting online tersebut. Dengan Open House ini diharapkan orang tua semakin yakin untuk menitipkan putera-puterinya kuliah di Unisba.***

Press ESC to close