KOMINPRO – Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Islam Bandung (Unisba) menggelar seminar bertema “Kebijakan dan Prioritas Riset Nasional Hibah Kemenristekdikti/BRIN Tahun 2020”. Kegiatan yang digelar Rabu (21/1), di Aula Pasca Sarjana Unisba ini, menghadirkan Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat, Dirjen Penguatan Riset dan Pengembangan, Kemenristek, Adhi Indra Hermanu, S.T., M.T sebagai narasumber. Tujuan dari kegiatan ini yakni untuk memberikan pemahaman bagi dosen tentang tata cara pembuatan proposal yang dinilai memenuhi kriteria untuk lolos dalam pengajuan hibah Kemenristekdikti.