Prodi Manajemen Unisba Gandeng PUM Senior Expert Netderland Tingkatkan Minat Mahasiswa Jadi Pengusaha

KOMINPRO-Sebagai langkah dalam mendorong lahirnya pengusaha muda kampus,  Program Studi (Prodi) Manajemen menggandeng Programma Uitzending Managers (PUM) Senior Expert Netderland untuk bersama-sama menjalin kerjasama dalam skema founder talent sebagai program akselerasi munculnya pengusaha muda kampus. PUM Senior Expert Netderland merupakan penghubung pengusaha-pengusaha di negara-negara berkembang dan emerging market dengan ahli senior dari Belanda.

Kerja sama ini diawali dengan penyelenggaraan Diskusi Scaling Up Entreprener Mahasiswa yang dilaksanakan di Ruang Rapat Gedung Dekanat Unisba Lt. 8, pada Kamis (20/02). Kegiatan ini dipimpin oleh ketua Prodi Manajemen Unisba, Dr.Sri Suwarsi, SE.,M.Si.,CGA.,CHCM dan Representatif PUM, Agung Iriyanto, serta dihadiri oleh beberapa dosen, incubasi bisnis koperasi mahasiswa Unisba, dan 5 kelompok   mahasiswa pemenang kegiatan student creativity.

Ketua Prodi Manajemen Unisba mengatakan, kegiatan ini masuk dalam sistem kurikulum program studi. “Arah kegiatan ini untuk mencari bakat, serta dilakukan proses pendampingan selama 4 bulan ke depan untuk mendapatkan funding dari pemilik modal Luar Negeri,” katanya.

Dikatakannya, program yang baru pertama kali diselenggarakan ini bertujuan untuk akselerasi mempercepat mahasiswa menjadi pengusaha. “Nanti kan ada prosesnya. Setelah itu ada proses coaching,  kemudian  berpeluang mendapatkan funding untuk melanjutkan bisnis  dengan bagus  sehingga pengusaha ini benar benar jadi pengusaha,” ujarnya. 

Dia berharap, ada satu produk dari lima calon akselerasi hasil mata kuliah workshop kewirausahaan semester ganjil yang lalu, lolos dalam program ini. “Jika nanti program ini berhasil akan kami jadikan model pengembangan inkubasi bisnis kami,” jelasnya.

Sementara itu, Representatif PUM Indonesia mengatakan, pada kesempatan ini akan menyampaikan dan berdiskusi bersama peserta tentang pengembangan kewirausahawan  berbasis inkubasi dengan harapan mahasiswa memiliki kemampuan lebih dalam hal kewirausahaan.

“Dari kami sangat terbuka untuk menindaklanjuti rencana program  ini. PUM ingin membantu bersama-sama civitas akademika untuk menjadikan mahasiswa Unisba betul-betul menjadi wirausaha,” terangnya. (Eki)

Press ESC to close