PG-PAUD Unisba Raih Akreditasi “B”

KOMINPRO – PG-PAUD Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Unisba yang berdiri pada tahun 2013 akhirnya berhasil meraih akreditasi “B” dari BAN PT dengan nilai 351 (hanya terpaut 10 angka dari “A”). Prestasi yang diraih ini patut dibanggakan mengingat dengan baiknya akreditasi akan mampu menghasilkan guru-guru PAUD yang semakin berkualitas.

Ketua Prodi PG-PAUD, Dr. Erhamwilda,Dra.,M.Pd., mengungkapkan, pencapaian akreditasi “B” ini merupakan perjuangan panjang seluruh sivitas akademika Unisba, khususnya Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Prodi PAUD. “Alhamdulillah nilai akreditasi ini naik sangat signifikan, sebelumnya 289 menjadi 351. Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan yayasan dan rektorat, pimpinan fakultas, serta rekan-rekan yang telah membantu semua proses akreditasi Prodi PAUD ini,” katanya.

Diraihnya nilai akreditasi ini, lanjut Ketua Prodi, merupakan hasil dari kemajuan dalam berbagai hal meliputi kualitas SDM, prasarana, penjaminan mutu, kegiatan akademik, karya ilmiah/penelitian, kegiatan PKM,  prestasi mahasiswa, dan banyak lagi.

Rektor Unisba, Prof.Dr. H. Edi Setiadi, SH.,MH., yang hadir dalam tasyakur bini’mah akreditasi ini mengucapkan selamat dan bahagia atas raihan akreditasi ini. Namun demikian Rektor berharap, dalam dua tahun ke depan PG-PAUD bisa mencapai akreditasi “A” mengingat nilai yang diraih saat ini cukup tinggi dan hanya terpaut sedikit dari nilai standar “A”. “Saya optimis dalam dua tahun ke depan PG-PAUD Unisba bisa meraih “A”, katanya.(Feari/Eki/Sari)

Press ESC to close