Pererat Silaturahmi, Unisba Gelar Employee Gathering di Pangandaran

KOMINPRO – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar karyawan, Universitas Islam Bandung (Unisba) menggelar Employee Gathering di Hotel Pantai Indah Timur, Pangandaran (12-13/10). Kegiatan yang mengangkat tema “Sinergitas Civitas Akademika untuk Mewujudkan Unisba Hebat dan Bahagia” ini diikuti oleh 548 civitas akademika Unisba yang terdiri dari Yayasan 19 orang, Rektorat (92), Fakultas Dakwah (19), Syariah (31), Tarbiyah dan Keguruan (68), Hukum (34), Psikologi (30), MIPA (50), Teknik (68), Fikom (55), Ekonomi dan Bisnis (33), Kedokteran (37), dan Pascasarjana 20 orang..

Employee Gathering ini diisi dengan berbagai kegiatan menarik. Pada hari pertama para peserta diajak untuk mengunjungi dua lokasi wisata populer di Pangandaran yakni Green Canyon dan Batu Karas. Kemudian, pada malam hari kegiatan dilanjutkan dengan acara ramah tamah dan pembagian doorpize.

Ketua Penyelenggara Kegiatan, Prof. Dr. Dey Ravena, SH., MH., dalam kesempatan itu mengatakan, employee gathering ini merupakan ajang penyegaran bagi seluruh karyawan yang selama ini disibukan dengan berbagai pekerjaan. Selain mengunjungi tempat wisata, di hari kedua para peserta mengikuti kegiatan senam dan fun games yang dikemas dengan penuh kekeluargaan. Dia berharap, rangkaian kegiatan tersebut dapat menumbuhkan kekompakan dan rasa kekeluargaan antar karyawan.

“Diselenggarakanya kegiatan ini diharapkan dapat memberikan suasana refresh kepada seluruh karyawan , baik itu dosen maupun tendik untuk saling mepererat hubungan pertemanan dan kekerabatan antara karyawan. Diharapkan setelah ini, karyawan akan kembali ke rutinitas kerja dengan semangat dan performa lebih baik,” ujarnya.

Prof. Dey mengucapkan terima kasih kepada seluruh civitas Unisba yang sudah melaksanakan tanggungjawabnya dalam bekerja dan bersedia meluangkan waktu untuk turut hadir dalam kegiatan tersebut. Tak lupa, dia juga menghaturkan terima kasih kepada para pimpinan Unisba, panitia, mahasiswa, alumni dan seluruh elemen yang terlibat dalam mensukseskan Employee Gathering ini.

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak, khususnya alumni doktor, mahasiswa doktor, dan mahasiswa magister fakultas ilmu hukum, serta BNI Syariah cabang dago yang telah memberikan bantuan dalam bentuk uang dan barang untuk dijadikan doorprize pada malam ini.  Tidak ada yang dapat membalas kebaikan seluruh donator, kecuali Allah Swt, semoga semua amal sholeh dicatat dan dimudahkan Allah dalam segala kegiatan,” katanya.

Sementara itu, Rektor Unisba Prof. Dr. H. Edi Setiadi, SH., MH, mengatakan kegiatan Employee Gathering merupakan momentum yang patut untuk disyukuri. Rektor mengatakan telah banyak nikmat yang Allah SWT berikan kepada Unisba sehingga sudah sepatutnya sebagai bagian dari keluarga Unisba kita mengucapkan syukur.

Dalam kesempatan itu, Rektor memberikan apresiasi kepada pengelola jurnal yang beberapa hari yang lalu telah terbit dan telah terakreditasi. “Alhamdulillah baru beberapa hari yang lalu telah terbit dan telah terakreditasi jurnal amwaluna, golden age, dan performa. Dengan demikian kita mempunyai tujuh jurnal yang terakreditasi dengan klasifikasi. Saya berharap jurnal tersebut dapat dimanfaatkan betul. Mudah-mudahan kedepan menyusul jurnal dari prodi-prodi lain,” ujarnya.

Prof. Edi menambahkan, kebesaran yang telah diraih Unisba saat ini merupakan prestasi dari seluruh civitas akademika Unisba. Menurutnya, tidak ada kelompok yang lebih penting dalam membesarkan Unisba karena Dosen dan Tendik memiliki peran masing-masing dalam menjaga, merawat, dan memajukan Unisba. Dia menghimbau kepada dosen dan tendik untuk senantiasa terus meningkatkan pelayanan dan menjalankan pekerjaan dengan niatan ibadah kepada Allah SWT. (Feari)

Press ESC to close