Dekan F. Kedokteran Unisba saat menyuntikan vaksin Hepatitis B secara simbolis kepada salah seorang mahasiswa dalam Launching Milad ke 13 F. Kedokteran Unisba di Gedung F. Kedokteran Unisba Lantai Satu, pada Rabu (16/06).
HUMAS-Fakultas Kedokteran (FK) Unisba kini menapaki usia ke-13. Dalam perayaan Milad-nya FK menggelar berbagai rangkaian kegiatan dengan tema, “Emphasizing Halal and Healthy Lifestyle through Education, Research and Community Services”. Tema ini diusung sebagai pengejawantahan visi dan misi berdiri FK Unisba 13 tahun yang lalu oleh para pendiri dan perintisnya, yaitu mengusung internalisasi nilai-nilai Islam dalam sendi kehidupan kehidupan khususnya kesehatan dan kedokteran.
“Dengan menekankan tema halal, tentu akan bermanfaat bagi kita dan kewajiban bagi institusi pendidikan Unisba dalam menata hal-hal yang berkaitan dengan kehidupan dalam pandangan Islam. Menurut saya ini relevan untuk dilaksanakan, semoga rencana Unisba untuk membuka laboratorium halal bisa terwujud,” kata Dekan FK Unisba, Prof. Dr. Ieva B. Akbar,dr.,AIF.
Lebih jauh Bu Dekan mengungkapkan, sebagai ungkapan rasa syukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT, juga sebagai momentum untuk saling mengingatkan bahwa dengan perkembangan zaman, tantangan yang dihadapi akan semakin berat, serta untuk mempererat tali kekeluargaan antar civitas akademika FK Unisba maupun dengan masyarakat, maka disusun suatu rangkaian acara untuk memperingati Milad FK Unisba yang ke–13 ini. Adapun rangkaian kegiatan Milad ini terdiri dari pembuatan buku sejarah FK Unisba, kegiatan ilmiah, kegiatan kebersamaan, prosesi milad ke-13, eksibisi, bakti sosial dan kegiatan olah raga serta kreativitas.
Sementara itu Rektor Unisba, Prof. Dr. H. Edi Setiadi,SH.,MH. mengatakan, berdirinya suatu fakultas tidak lepas dari fakultas lain. “Suatu prodi bisa menjadi ragi bagi prodi lainnya, sehingga kita bisa maju bersama, dan itu yang dicita-citakan oleh pendiri,” katanya.
Memasuki usianya yang ke- 13, FK Unisba sudah sangat dipercaya oleh masyarakat hal ini ditunjukkan dengan banyaknya minat ke FK. “Saya menyarankan agar kegiatan milad diarahkan pada kegiatan halal. Kita harus mulai mengembangkan penyelenggaraan akademik ada kolabirasi dengan prodi lain. Misalnya FK berkolaborasi dengan Prodi Farmasi, atau jurusan lain,” tambah Rektor.
Senada dengan Rektor, Wakil Ketua Badan Pengurus Yayasan Unisba, Drs. Ramlan Sasmita, M.Pd.I. berharap, keberadaan FK menjadi ragi bagi perkembangan Unisba di masa yang akan datang. Pa Ramlan mengungkapkan, Yayasan memiliki rencana pendirian pusat halal, yang nantinya Unisba sebagai sentral, menjadi rujukan, pusat informasi tentang berbagai hal yang berkaitan dengan keislaman termasuk segala masalah yang terjadi di bidang kesehatan, ekonomi, hukum dan lainnya. “Dengan demikian keberadaan Unisba dan seluruh prodinya memberikan makna bagi kehidupan masyarakat khususnya Jawa Barat umumnya Indonesia,” katanya.
Untuk keperluan pendirian Pusat Halal tersebut, Yayasan, menurut Pak Ramlan, saat ini sudah menyiapkan ruangan di ciburial, dengan membangun 900m persegi (tiga lantai). “Kami tawarkan FMIPA yang bekerjasama dengan FK untuk menangani laboratorium pusat halal ini,” jelasnya
Ia berharap, kehadiran Pusat Halal bisa menjawab salah satu cita-cita pendahulu/pendiri Unisba yang menginginkan Perguruan Tinggi Islam ini bisa mencerminkan bahwa Islam mampu memberi makna yang teraplikasikan dalam kehidupann sehari-hari.
FK Unisba merupakan salah satu FK swasta terkemuka di Bandung. FK Unisba yang berdiri pada tahun 2004 ini memiliki visi menjadi Program Studi terkemuka, pelopor pembaharuan pemikiran dalam konsep pelayanan kesehatan, pengembangan keilmuan di bidang kedokteran, serta dapat menghasilkan dokter layanan primer yang kompeten, profesional dan berahlaqul karimah yang bermanfaat bagi diri sendiri, ummat, bangsa dan negara.
Sejak didirikan pada tahun 2004, FK Unisba terus tumbuh dan berkembang mengikuti zaman dan tetap berusaha menanggapi visi yang telah dicanangkan. Perjalanan panjang ini telah berhasil membawa Fakultas kedokteran Unisba menjadi FK swasta yang dipercayai oleh masyarakat umum, dunia pendidikan tinngi dan dunia kedokteran dan kesehatan di Indonesia sebagai pencetak dokter-dokter profesional, berahlak mulia, mandiri dan mampu bekerja interdisipliner, serta memiliki beragam prestasi.
Saat ini FK Unisba sudah dikenal sebagai salah satu Fakultas Islam di tataran dunia dengan dipercayanya FK Unisba sebagai tuan rumah (Student Camp FIMA (Federation of Islamic Medical Association) tahun 2018 nanti sekaligus tuan rumah konferensi tahunan FOKI (Forum Kedokteran Islam) yang merupakan assosiasi FK Islam se-Indonesia. Selain itu pada 2018 nanti FK Unisba akan menggelar simposium International Islamic Medical Education (ISIME: Internasional Symposium on Islmic Medical Educational).
Terkait dengan berbagai prestasi dan kepercayaan dunia nasional dan internasional, maka Milad ke-13 tahun 2017 ini merupakan tonggak awal untuk serangkaian kegiatan Islamic Medicine yang dilaksanakan oleh Fakultas Kedokteran Unisba. Halal Medice juga merupakan bagian dari perwujudan rencana induk pengembanganun Universitas Islam Bandung yang bercita-cita mewujudkan Unisba sebagai salah satu pusat studi halal di Indonesia yang mengkaji dan mengimplementasikan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakatnya untuk mewujudkan kehidupan Islami dengan hadirnya implementasi halal lifestyle dalam seluruh aspek kehidupan masyarakat khususnya umat Islam di Indonesia.
Rangkaian kegiatan Milad ke-13 FK Unisba terdiri dari 13 kegiatan sesuai dengan tahun milad FK dengan rincian sebagai berikut : (1) Pembuatan buku sejarah 13 tahun FK Unisba (Agustus s.d. Oktober 2017); (2) Seminar Internasional Halal Medicine “From Bench to Bedside” (Rabu, 11 Oktober 2017), (3) Academic Expo (Sabtu, 7 Oktober 2017); (4) Seminar Umum “Halal Terbitkan Sehat dan Cantikmu” (Sabtu, 7 Oktober 2017); (5) Penyuluhan Kesehatan Vaksinasi ( Agustus – September 2017); (6) Khitanan Massal dan Medical Check Up gratis mencakup pemerikasaan darah rutin (Minggu, 1 Oktober 2017); (7) Vaksinasi gratis untuk keluarga besar Unisba ( Minggu, 1 Oktober 2017); (8) Donor darah ( Minggu,
1 Oktober 2017); (9) Lomba olah raga (FK Unisba Futsal Championship) (19-26 September 2017); (10) Lomba kreatuviras dan inovasi “Maumere Dance and Song Artventure” (Minggu, 1 Oktiber 2017); (11) Sidang terbuka senat fakultas kedokteran Unisba dalam rangka prosesi milad ke-13 FK Unisba (Rabu, 25 Oktober 2017); (12) Temu alumni dan civitas Fakultas Kedokteran Unisba (Sabtun , 30 September 2017); (13) Tasyakur binni’mah & bedah buku sejarah FK Unisba (Rabu, 25 Oktober 2017).(Eki/Sari)