Fakultas Kedokteran Unisba Kini Dilengkapi Fasilitas Lab Anatomi

KOMINPRO – Fakultas Kedokteran Unisba meresmikan laboratorium anatomi yang terletak di RSUD Al-Ihsan, Baleendah, Bandung, Senin (6/9). Persemian tersebut ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima gedung laboratorium anatomi serta penyerahan secara simbolik oleh Ketua Badan Pengurus Yayasan, Prof. Dr. K.H. Miftah Faridl kepada Rektor Unisba., Prof. Dr. Edi Setiadi, S.H., M.H. Kemudian, dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolik dari Rektor Unisba kepada Dekan Fakultas Kedokteran Unisba, Prof. Dr. dr. Nanan Sekarwana, Sp.A.(K), MARS.

Rektor Unisba mengatakan, dengan dimilikinya laboratorium anatomi, FK Unisba telah memasuki babak baru. Menurutnya, tidak mudah membuat cadaver laboratorium yang mempunyai fasilitas canggih dan lengkap. Menurutnya, salah satu kesulitan utama yang akan dihadapi yaitu memperoleh pasokan fresh cadaver. Namun, dengan manajemen yang baik, beliau yakin penggunaan peralatan dan bahan-bahan yang dibutuhkan mahasiswa kedokteran akan lebih efektif dan efisien yang pada gilirannya akan menurunkan biaya yang tinggi. 

“Pada dasarnya laboratorium merupakan fasilitas yang menyediakan peralatan untuk penelitian ilmiah dan pengukuran, tetapi dalam konteks lab anatomi, mungkin masih memfokuskan diri pada fungsinya sebagai sarana penunjang proses pembelajaran,” uajrnya.

Rektor menuturkan, pada perkembangannya laboratorium berperan sebagai unsur penunjang. Pertama sebagai proses pembelajaran agar mahasiswa lebih mendapatkan gambaran tentang objek dari ilmu yang sedang dipelajari. Kedua, sebagai proses pengembangan kelimuan yang merupakan wadah kegiatan kelompok dosen dalam bidang minat pengembangan ilmu dan lintas ilmu. Ketiga, sebagai proses pelayanan kepada masyarakat.

“Saya kurang paham tentang kegunaan laboratorium anatomi ini, tetapi paling tidak dengan laboratorium ini mahasiswa dapat melakukan berbagai hal seperti percobaan alat, simulasi keadana lingkungan yang spesifik dan pengamatan pada preparat atau tubuh manusia sehingga akan membantu meningkatkan pemahaman  atas teori yang telah dipelajari. Laborataorium ini mudah-mudahan dapat membekali mahasiswa kedokteran dalam pengalaman praktis,”jelasnya.

Sementara itu, Dekan FK Unisba Prof. Dr. dr. Nanan Sekarwana, Sp.A.(K), MARS., mengatakan, keberadaan gedung tersebut utamanya akan digunakan untuk memfasilitasi proses pembelajaran mata kuliah anatomi. Menurutnya, gedung anatomi ini merupakan aset yang mempunyai potensi besar untuk dikembangkan. Beliau berharap, kompetensi mahasiswa akan semakin meningkat dengan secara langsung melihat anatomi tubuh yang nyata.

“Perlu diketahui, sekalipun pembelajaran pada manequin ataupun model didesain sedemikian rupa untuk menyerupai anatomi tubuh asli, namun tetap saja berbeda. Amanat standar kompetensi dokter mengharapkan institusi pendidikan kedokteran untuk sedini mungkin memaparkan kondisi real manusia dan kasus-kasus kesehatan kepada mahasiswa. Tentunya keberadaan gedung anatomi ini sangat membantu dilaksanakan pendekatan early exposure pembelajaran anatomi tubuh kepada mahasiswa.” ujarnya.

Kedepannya, Prof. Nanan berharap para dosen bagian anatomi khususnya, dapat memikirkan pemanfaatan yang optimal dari gedung tersebut seperti yang dilakukan oleh Fakultas Kedokteran lain. Menurutnya, lab tersebut dapat dikembangkan menjadi   museum anatomi dengan melengkapi semua sediaan bagian tubuh, melengkapi pembelajaran anatomi berbasis IT, dan lain sebagainya sehingga pengetahuan dan pemahaman anatomi tubuh mahasiswanya menjadi sangat baik. Selain itu keberadaan lab tersebut dapat dimanfaatkan untuk menjadi wahana edukasi peningkatan pengetahuan peserta didik mulai dari SD, SMP, dan SMA yang ingin berkunjung.

“Hal tersebut bisa dicapai tentunya dengan kemauan dan kerja keras dosen, laboran, dan tenaga  kependidikan. Selain itu, dukungan sarana tentunya masih kami harapkan kepada yayasan dan universitas untuk melengkapi kebutuhan-kebutuhan tambahan di gedung anatomi ini,” tuturnya.

Prof. Nanan juga menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-beasarnya kepada Pimpinan Yayasan dan Universitas yang telah memberikan kepercayaan kepada FK Unisba untuk memiliki fasilitas tersebut. Beliau bertekad akan menjaga amanat pengelolaan gedung tersebut dan menjalankan fungsinya dengan sebaik-baiknya. (Feari)

Press ESC to close