KOMINPRO – Kebijakan Kemenristekdikti untuk mengejar ketertinggalan Indonesia dalam jurnal atau prosiding internasional yang terindeks scopus, thomson, web of science, dll, direspon oleh Unisba dengan menggelar simposium internasional 2nd Science and Technology Research Symposium (SiRes), 2nd Social and Humaniora Research Symposium (SoRes), dan 1st Medical & Global Health Research Symposium (MoRes) pada 22-23 Oktober 2019 mendatang. Tujuan dari penyelenggaraan kegiatan ilmiah ini adalah untuk memberikan kesempatan kepada akademisi dan praktisi di Indonesia, negara-negara ASEAN dan di dunia untuk mendiskusikan dan berbagai isu-isu kontemporer terkait manajemen pengelolaan alam, ilmu sosial dan kesehatan. ***