KOMINPRO-Bulan Ramadhan merupakan sarana bagi umat Islam untuk memperbaiki diri. Banyak keistimewaan yang Allah berikan pada bulan Ramadhan. Pada bulan Ramadhan diturunkannya lailatul qodr (lebih baik dari pada 1000 bulan), Ramadhan sebagai bulan maghfirah (pengampunan), ditambahnya rizki bagi orang mukmin, dilipatgandakan pahala, dan Ramadhan sebagai bulan ijabahnya do’a-do’a. Dari berbagai keistimewaan bulan Ramadhan tersebut akan menumbuhkan karakter muttaqien.
Demikian diungkapkan Dekan Fakultas Dakwah Unisba, Dr. H. Komarudin Saleh,M.Pd.I., M.Ag. dalam tausiah bertema, “Hikmah Shaum dalam Pembentukan Karakter Muttaqien” yang disampaikan pada Musyawarah Anggota Tahunan (MAT) Koperasi Syariah Karyawan dan Dosen Unisba, di Aula, Senin (22/5).
Dikatakan Pak Komar, ada lima karakter untuk mencapai muttaqien yang tumbuh dari hadirnya bulan Ramadhan. Karakter tersebut adalah meningkatkan iman (mengokohkan iman), meningkatkan wawasan/ilmu, mencintai ibadah, merealisasikan diri dengan amal salih, dan karakter khusnul khuluk (berbudi pekerti).
“Bagi orang yang bertaqwa, Allah menjanjikan derajat kemulyaan, pahala yang berlipat, diampuni dosa, diberi rizki dari jalan yang tak disangka-sangka, dan sebagainya. Ini janji Allah yang tercantum dalam Al-qur’an, Allah mustahil berdusta,” tegas Pak Komar.
Karena akan meraih kemulyaan tersebut, lanjut Pak Komar, umat Islam kerap merasa berat untuk melakukan dan meningkatkan ibadahnya. “Kemulyaan ini harus kita raih, paksakan diri untuk berbuat baik dan beribadah,” katanya.
Sementara itu Wakil Rektor (Warek) II, Dr. Atih Rohaeti Dariah,SE.,M.Si. mengapresiasi Kopsyarkardos Unisba yang rutin melakukan MAT setiap tahunnya. “Ciri koperasi yang sehat adalah menyelenggarakan RAT/MAT karena dalam MAT pengurus menyampaikan laporan kinerjanya dalam satu tahun buku,” katanya. Warek II menyebut keberhasilan Kopsyarkardos merupakan hasil kinerja yang baik para pengurus dan partisipasi aktif anggotanya.
Namun demikian, Warek II mengingatkan, para anggota koperasi agar proporsional dalam melakukan transaksi di koperasi khususnya dalam hal pinjaman. “Jangan sampai terlena dengan kemudahan pinjaman yang diberikan koperasi sehingga lupa berapa sisa gaji yang harusnya dibawa pulang untuk keluarga,” pintanya.
Susilo Setiawan,SE.,M.Si., Ketua Kopsyarkardos Unisba melaporkan rangkaian kegiatan dan jumlah asset yang dimiliki serta keuntungan yang didapat dari kegiatan/transaksi yang dilakukan koperasi selama satu tahun yang menunjukkan kinerja yang baik dan memperoleh laba yang signifikan. Dalam MAT ini para anggota juga memperoleh Sisa Hasil Usaha (SHU) sesuai dengan aktifitas/partisipasinya di koperasi. Anggota juga berkesempatan memperoleh berbagai doorprize mulai dari merchandise hingga barang berharga/mewah seperti televisi LED, kulkas, mesin cuci, dan lain-lain. Di akhir acara dilakukan pengundian grandprize berupa umroh yang dimenangkan Ade Zaenal.(sari)