KOMINPRO – Sebanyak 1.299 orang dari 2.968 peserta berhasil lulus dalam Ujian Saringan Masuk (USM) dan PMDK Unisba periode I tahun akademik 2018/2019. USM diselenggarakan dua hari (psikotes dan tes akademik) yakni 16-17 Maret 2019 lalu di kampus Unisba, Jl. Tamansari Bandung. Mereka yang memilih Fakultas Kedokteran, Psikologi, Farmasi, Ilmu Komunikasi, Teknik Perencanaan Wilayah & Kota, dan Manajemen terlebih dahulu harus mengikuti psikotes yang diikuti tes akademik pada hari kedua, meliputi PAI, Bahasa Inggris, IPS/IPA/IPA terpadu/Biologi Kedokteran. Sedangkan bagi yang memilih Fakultas Syariah, Dakwah/Komunikasi Penyiaran Islam, Tarbiyah, Hukum, MIPA (Matematika dan Statistika), Ilmu Ekonomi, Akuntansi, Teknik Industri, dan Teknik Pertambangan hanya mengikuti tes akademik saja (tanpa psikotes).
Sementara itu untuk jalur masuk PMDK/jalur raport, Unisba menentukan jumlah nilai raport beberapa mata pelajaran di SMA yang harus dipenuhi. Bagi mereka yang berminat masuk melalui jalur prestasi, harus melampirkan sertifikat prestasi (juara) tingkat provinsi. Sedangkan bagi mereka yang hafiz (hafal Qur’an) harus menyertakan sertifikat hafiz dan mengikuti tes hafiz. PMDK Unisba pada penerimaan calon mahasiswa periode I ini dibuka untuk semua fakultas.
Jumlah peserta yang berhasil lulus dalam Ujian Saringan Masuk (USM) dan PMDK Unisba
dari Fakultas Dakwah/KPI 28 orang, Tarbiyah & Keguruan (51), MIPA (203), Psikologi (156), Syariah sebanyak (33), Hukum (144), Fakultas Ilmu Komunikasi (99), Teknik (156), Ekonomi dan Bisnis (297), dan Fakultas Kedokteran sebanyak 132. Beberapa program studi yang ada di Unisba masih menjadi favorit calon mahasiswa yakni Fakultas Kedokteran, Ilmu Komunikasi, Psikologi, Fakultas MIPA Jurusan Farmasi, dan Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen.
Hasil tes selengkapnya diumumkan Jum’at, 22 Maret 2019 melalui website PMB Unisba. Bagi mereka yang lulus bisa mencetak “Keterangan Lulus” sendiri dengan mengakses http://pmb.unisba.ac.id dan menggunakan username dan password yang telah dimiliki. Registrasi (daftar ulang) bisa dilakukan mulai 25 Maret hingga 26 April 2019. Bagi ,mereka yang belum sempat mendaftar atau yang belum berhasil lulus pada seleksi periode I, kami membuka kesempatan untuk mendaftar di periode II yang sudah dimulai sejak 18 Maret hingga 16 Mei mendatang.(Feari/Sari)